Monday, October 04, 2010

PC - semester ganjil 2010-2011

Telah dibuka Programming Class HIMTI. Kelas dimana anda dapat mempelajari cara menggunakan bahasa pemrograman yang sering digunakan di bidang teknik informatika. Ada 2 kelas yang bisa anda pilih, yaitu : PHP dan VB.NET. Anda tidak perlu khawatir, waktunya tidak bersamaan sehingga anda dapat mengikuti kedua kelas sekaligus jika jadwal kuliah anda mengizinkan.

PHP adalah bahasa pemrograman yang digunakan untuk membuat halaman web yang dinamis. Ini berarti anda dapat membangun sebuah situs dengan menggunakan PHP. Apalagi kalau ada dosen yang kasih tugas ke anda untuk membangun situs. Kalau anda belum tau gunakan PHP bisa kesulitan. Makanya ayo daftar kelas PHP.


Dengan belajar VB.NET maka anda dapat membuat berbagai macam aplikasi yang memiliki berbagai tipe yang berbeda. Contohnya aplikasi desktop, aplikasi web, windows mobile. Ini berarti anda dapat membuat aplikasi-aplikasi dengan VB.NET. Anda pasti pengen mencoba membuat aplikasi sendiri kan, tapi anda mesti belajar VB.NET dulu sebelumnya. Tunggu apalagi, ayo daftar kelas VB.NET.



Nah anda sudah tau kan PHP dan VB.NET itu apa. Dan buat anda sekalian yang mau daftar kelas programming class, datang aja ke stand HIMTI di balkon lantai 6 kampus anggrek. Harganya cuma Rp80.000 untuk 1 kelas selama 8 pertemuan dan dapat sertifikat juga loh. Jika anda masih bingung datang aja ke stand buat tanya-tanya. Kalo perlu anda bisa hubungi contact personnya juga.

jgn lupa add FB dan YM responsi
responsi_pc.komsat@yahoo.com

No comments: